Rabu, 07 Agustus 2019

Materi prakarya KWU hari rabo tgl 7 agts 2019 kelas XII

2. Produk Hiasan ( Membuat kerajinan hiasan dinding)

Produk hiasan adalah produk yang memiliki
fungsi hias. Beberapa produk hiasan hanya
berfungsi sebagai elemen visual yang
memperindah suasana dan tampilan suatu
produk. Beberapa produk hiasan lainnya di
samping memiliki fungsi hias, juga memiliki
fungsi pakai. Contohnya kerajinan kincir
angin yang ditempatkan di halaman, selain
memiliki fungsi hias juga berfungsi untuk
mengetahui kecepatan angin. Produk
hiasan di dalam rumah seperti bingkai foto,
memiliki fungsi sebagai hiasan dan untuk
memajang foto atau gambar yang memiliki
kenangan. Produk dengan fungsi pakai
seperti tempat perhiasan bila memiliki
nilai keindahan yang tinggi, dapat pula
digolongkan menjadi produk hiasan.
Setiap produk yang dipakai pada dasarnya
memiliki nilai estetik. Sebuah produk
fungsional seperti misalnya gelas kaca
yang dipakai minum sehari-hari memiliki
nilai estetik. Nilai fungsional gelas kaca
yang dipakai sehari-hari lebih tinggi
daripada nilai estetiknya. Pada gambar
1.6, gelas kaca yang digunakan sehari-hari
berada pada posisi paling kiri, dengan nilai
fungsional (area berwarna coklat) lebih
besar daripada nilai estetik (area berwarna
kuning).
Sebuah gelas kristal yang digunakan
untuk acara khusus, terletak pada bagian
tengah bagan. Gelas tersebut memiliki
nilai estetika yang cukup tinggi dan
masih memiliki nilai fungsi karena dapat
digunakan untuk minum. Pada bagian
kanan bagan terdapat gelas kristal yang
berfungsi sebagai hiasan. Produk ini
memiliki nilai estetika yang tinggi namun
tidak memiliki nilai fungsional karena tidak
digunakan untuk minum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Latihan soal PAS Kewirausahaan kelas XI

  Asalamu'alaikum anak2 ku kelas XI minal aidzin walfaidzin mohon maaf lahir batin ya anak2ku, ✨ Semangat kembali mengikuti Pembelajaran...