Selasa, 25 Mei 2021

Latihan soal PAS kewirausahaan kelas XI

Asalamu'alaikum anak2 ku kelas XI minal aidzin walfaidzin mohon maaf lahir batin ya anak2ku,

✨ Semangat kembali mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh di awal Senin ini. Mari dipersiapkan kembali buku-buku belajarnya, liburan telah usai. Saat nya kembali menuntut ilmu sebanyak-banyak nya 💪✨ . 

Minggu depan akan diadakan Penilaian Akhir Semester (PAS), bagi kalian yang nilai nya masih ada yg kosong atau ada tugas dari bapak/ibu guru yang belum diselesaikan, silahkan dikerjakan dan hubungin bapak/ibu guru nya masing-masing. 

Tetap semangat mengikuti PJJ nya,


1. Proses memasak rendang memakan waktu lama yaitu sekitar …. Jam

a. empat

b. lima

c. enam

d. tujuh

e. delapan


2. Limbah yang berasal dari rumah tangga, pasar, restoran dan pemukiman-pemukiman penduduk lain adalah limbah ….

a. peertanian

b. domestik

c. industry

d. pabrik

e. kimia


3. Kulit buah dan sayur adalah contoh dari limbah ….

a. organik

b. nonorganik

c. pertanian

d. perkebunan

e. industry


4. Jenis limbah yang sangat sulit atau bahkan tidak bisa diuraikan atau tidak bisa membusuk adalah jenis limbah …

a. organik

b. anorganik

c. domestik

d. pabrik

e. kimia


5. Berikut yang bukan merupakan ikan konsumsi jenis air tawar adalah ….

a.  bandeng

b. mas

c. gurame

d. lele

e. nila


6.  Para petani membudidayakan ikan gurami karena makanan nya sangat mudah yaitu ….

a. dedak

b. ikan kecil

c. daging

d. daun-daunan

e. belalang


7. Pada saat terjadi pemijahan biasanya ditandai dengan tingkah induk ikan yang saling ….

a. melonjat

b. berdempetan

c. berhadap-hadapan

d. kejar-kejaran

e. saling menggigit


8. Petani biasanya melepaskan induk yang akan dipijahkan antara pukul …. WIB.

a. 16.00 – 17.00

b. 17.30 – 18.30

c. 16.30 – 17.30

d. 18.00 – 19.00

e. 18.30 – 19.30


9. Alat yang digunakan untuk mengukur kadar kekeruhan air pada budi daya ikan adalah ….

a. piring secchi

b. gelas ukur

c. piring kekeruhan

d. tabung ukur

e. tabung secchi


10. Tujuan pemberian kapur pada kolam tradisional adalah ….

a. memberantas hama

b. menyuburkan tanah

c. suhu tanah naik

d. persediaan pakan ikan

e. merangsang ikan


1 komentar: